Rss Feed
Rss Feed

Minggu, 17 Juni 2012

PROFIL AHMAD DHANI



AHMAD DHANI

Terlahir di Surabaya pada 26 Mei 1972, Ahmad Dhani, dikenal sebagai pentolan grup Dewa 19, pencipta lagu dan juga sebagai produser rekaman. Pria bernama lengkap Dhani Ahmad Prasetyo ini dikenal penuh kontroversial dan sensasi sebagai musisi, baik dalam syair lagunya maupun tingkah polah kehidupan sehari-harinya.

Dhani pernah menikah dengan Maia Estianty atau populer dengan nama Maia Ahmad. Dari perkawinannya dengan perempuan asal Surabaya itu, mereka dikaruniai tiga orang anak laki-laki, yang diberi nama Ahmad Al Gazali, El Jalaluddin Rumi, dan Ahmad Abdul Qodir Jaelani. Nama-nama tersebut diambil dari nama-nama tokoh sufi yang menjadi idola Dhani.

Diberbagai grup band ia adalah seorang leader, seperti leader band Dewa 19, band The Rock maupun Triad. Ahmad Dhani adalah pemilik sekaligus pimpinan dari Ripublik Cinta Management, Dhani melalui manajemen ini telah berhasil mencetak artis-artis maupun penyanyi top. 

Dhani pada tahun 1986 membentuk sebuah grub band seperti yang kita kenal sekarang ini yaitu Dewa, kala itu Dhani sekolah di SMPN 6 Surabaya. Bersama 3 orang temannya ia berhasil membuat grup band Dewa  eksis di mata masyarakat. Tidak heran Dhani yang bertindak sebagai vokal dan keyboard sering bolos masuk sekolah hanya sekedar untuk latihan dan berkumpul bersama teman bandnya. 

Karir music Dhani ternyata bukan hanya di jalur rock, Dhani sempat mencoba jalur musik jazz yang kemudian diikuti perubahan nama Dewa menjadi Downbeat. Bersama Downbeat, Dhani sempat menjuarai Festival Jazz Remaja se-Jawa Timur, juara I Festival band SLTA '90 atau juara II Djarum Super Fiesta Musik. Namun akhirnya Dhani kembali ke jalur rock dan mengibarkan bendera DEWA 19 dengan tambahan Ari Lasso.

Karir Ahmad Dhani menanjak setelah Album pertama Dewa 19 keluar dibawah naungan Team Records. Album ini meledak di pasaran, dan akhirnya Dhani bersama band Dewa 19 dianugrahi sebagai pendatang baru terbaik tahun 1993.
Menjelang Pemilu 2009, banyak artis yang maju sebagai caleg (calon legislatif) bahkan ada pula yang berniat menjadi presiden. Lewat partai PKB, nama Dhani menjadi salah calon yang akan diajukan sebagai calon presiden. Namun, Dhani sendiri lebih memilih berkarir di musik dan mengurus ketiga putranya ketimbang berkiprah di dunia politik.

Bertepatan dengan ultahnya yang ke-37 tahun, Dhani digaet oleh produk asal Inggris, Lee Cooper untuk mengeluarkan t-shirt khusus yang bertajuk Lee Cooper - Ahmad Dhani Collaboration.

Kecintaannya pada musik dibuktikan dengan membentuk sebuah band pada saat dia masih duduk di bangku SMPN 6 Surabaya. Banyak grup band yang lahir dari otak jenius Dhani. Mulai dari Dewa 19 yang kerap berganti personil, Ahmad Band yang merupakan proyek sampingan Dhani, The Rock, sampai dengan T.R.I.A.D yang sempat merilis album pada tanggal 19 Februari 2010.

Dhani masih tetap eksis bersama Dewa 19, meski beberapa kali terjadi penggantian personel. Bahkan semakin melebarkan sayap dengan bendera Republik Cinta Artis Management, yang menaungi grup-grup baru miliknya, The Rock, Dewi-Dewi, White Snow, Andra & The Backbone dan Dewa 19 sendiri.

Dhani yang pernah dilaporkan oleh pakar telematika Roy Suryo terkait penggunaan bendera merah putih pada video klip Dewa 19 ini pada bulan Februari 2009, menjelang hari kasih sayang menjadi sangat populer di dunia maya.

Tangan dingin Dhani dalam menghasilkan talenta-talenta baru di dunia musik Indonesia, patut diacungi jempol. Setelah The Virgin, kali ini giliran The Moon. Selain itu masih ada band-band baru lainnya. Untuk itu, Dhani mengeluarkan album kompilasi bertajuk NEW BEGINNING 09 pada awal Juni 2009.

Album Dhani bersama Dewa:
  • Dewa 19 (1992)
  • Format Masa Depan (1994)
  • Terbaik Terbaik (1995)
  • Pandawa Lima (1997)
  • The Best Of Dewa 19 (1999)
  • Bintang Lima (2000)
  • Cintailah Cinta (2002)
  • Atas Nama Cinta I (2004) - Live Album
  • Atas Nama Cinta II (2004) - Live Album
  • Laskar Cinta (2004)
  • Republik Cinta (2006)
  • Kerajaan Cinta (2007)
Album lainnya:
·         Ahmad Band IDEOLOGI, SIKAP, OTAK (1998)
·         The Rock MASTER MISTER AHMAD DHANI I (2007)
·         Muhammad Dhani & The Swinger THE BEST IS YET TO COME (2009)
·         T.R.I.A.D T.R.I.A.D {2010} ISTIMEWA (2010)
·         Album lain THE BEST OF REPUBLIK CINTA ARTISTS VOL. 1 (2008)
D'PLONG: SENSASI ROCK'N'DUT (2009)

Tidak ada komentar: